Minggu, 27 Maret 2011

0 Robot Automower 305 Sanggup Menata Halaman Rumah Anda Menjadi Rapih Dan Indah

22.54 Under From Khairul
[0 Comment]
Pekerjaan menata kebun ataupun memotong rumput halaman rumah yang biasa seringkali dilakukan manusia secara manual, tampaknya kini sebentar lagi bakal tergantikan oleh mesin. Ya, sungguh tak terbantahkan memang. Selama beberapa tahun terakhir dengan cukup mengesankan menggulirkan produk-produknya, kabarnya kini Husqvarna baru saja telah menambah satu lagi ke jajaran armada robot lawnmower atau lebih dikenal sebagai mesin robot pemotong rumputnya dengan meretas model kreasi terbarunya yang diberi nama Automower 305.
Tidak seperti beberapa saudara kandungnya yang memang dirancang untuk membantu dan memenuhi segala kebutuhan pekerjaan real estate yang lebih besar, Automower 305 ini bisa diperuntukkan bagi pekerjaan dalam skala menengah ke bawah atau pekerjaan rumahan. Bagi para pemilik teras, kebun ataupun halaman rumah yang agak terbatas dengan total luas mencapai 500 meter persegi kabarnya bisa menggunakan jasa robot lawnmower canggih ini.
Mengingat fakta yang ada, mesin robot pemotong rumput besutan dari Husqvarna tersebut bisa bergerak dilandasan tanah dengan kecepatan 35 cm/s. Dan ini tentunya akan sangat mungkin bisa melakukan pekerjaan yang selam ini dikerjakan manusia secara manual karena bisa terselesaikan dalam jangka waktu yang cepat dan tepat.
Untuk menghindari segala hal yang tidak diinginkan, robot lawnmower ini dilengkapi dengan beberapa fitur keamanan yang canggih dan berfungsi dengan baik. Fitur keamanan yang dimiliki di sini melibatkan penggunaan sebuah PIN keamanan dan built-in alarm yang berfungsi untuk menghindari pencurian robot tersebut dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Beratnya sendiri sekitar 7 kilogram, dan ini tentunya cukup berat bagi orang yang berniat mengambilnya, bukan!
Perangkat ini didukung dengan keberadaan baterei Li-Ion/1,6Ah yang mampu menghidupkan atau memfungsikan gerakan aktifitas otonomnya sekitar 40 menit untuk pengisian (charge) energi selama 150 menit. Sejak proses pengisian yang sepenuhnya bisa dilakukan secara otomatis, robot ini selebihnya tidak membutuhkan bantuan manusia sama sekali. Ditambah lagi dengan keberadaan kawat 150 meter dan 200 staples yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan set-up perimeter pemotongan secara cepat dan mudah tentunya.
Mengenai harga per unitnya sendiri, robot lawnmower model Automower 305 ini telah siap dipasarkan dengan bandrol harga yang cukup mahal yaitu 1.490 Euro atau sekitar 18 juta rupiah.
Read More »

0 Review Macam-Macam ROBOT

22.52 Under From Khairul
[0 Comment]
Dibawah ini ulasan singkat beberapa macam ROBOT yang berkembang di masyarakat. Silahkan disimak.
1. MICRO LIGHT CHASER
Micro Light Chaser termasuk robot phototropic yang peka terhadap cahaya, geraknya bisa mendekati/ mengikuti cahaya (photovore) , bisa juga menghindari cahaya (photophobe).
Micro Light Chaser tidak memakai processor (bukan programmable robot), robot ini “merasakan” cahaya lewat 3 resistor cahaya (LDR) yang mengirimkan sinyal untuk mengontrol 2 motor penggerak dan 2 LED. Dua (2) resistor variabel pada PCB digunakan untuk mengontrol kecepatan dan level cahaya yang ditangkap. Robot ini juga membutuhkan baterai. Jadi langsung siapkan senter dan main -main dengan robot cahaya ini!
2. LINE TRACER / LINE TRACKER / LINE FOLLOWER
Line Tracker yang sudah semakin terkenal di kalangan masyarakat ini memiliki kemampuan melacak jalur atau garis hitam linier. Sinyal dikirimkan melalui 2 Dioda Inframerah dan 2 penerima sinyal untuk merasakan tanah.
Cocok untuk pemula dalam hal robot, juga untuk anak -anak sekolah dalam kontes robot.
3. SOCCER ROBOT
Robot yang memiliki 6 kaki ini digerakkan oleh remote control 2 tombol. Anda langsung bisa memainkan robot ini dalam pertandingan sepak bola robot!
4. CATERPILLAR [PROGRAMMABLE]
Robot berbentuk seperti ulat ini dirancang tanpa kaki dan roda. Dilangkapi dengan 8 servo motor untuk pergerakan utama si ulat, dan sensor. Body dilengkapi berbagai macam komponen elektronik dan terbuat dai metal. Di bagian kepala, ada sensor LED yang akan berubah warna jika tersentuh sesuatu, 1 Roll sensor untu pergerakan ulat ketika jatuh dan 8 Degree of Freedom yang dikontrol oleh remote control. Siap-siap memiliki ulat ajaib di rumah anda!
5. ASURO ROBOT [PROGRAMMABLE]
Asuro dikembangkan oleh pusat aerospace di Jerman. Asuro dilengkapi oleh processor Atmel AVR RISC dan 2 motor. Asuro bisa diprogram jadi Line Tracer juga, dilengkapi dengan sensor hambatan/tabrakan, sensor odometer, 3 LED, dan IR interface untuk pemrograman.
6. MR. GENERAL [PROGRAMMABLE]
Mr General adalah sebuah robot platform yang memakai bread board yang bekerja hampir dengan semua processor. IR compound eye digunakan untuk mndeteksi benda juga sebagai pencari ruangan sederhana. Inframerah di robot ini digunakan untuk mendeteksi rintangan hambatan juga ujung-ujung arena. Servo yang berotasi terus-menerus membuta robot ini memiliki kecepatan dan arah yang dapat dikontrol. Denagn IR LED, robot ini bisa ngobrol dengan 2 atau lebih robot MR General lainnya. Robot ini juga bisa digunakan untuk pertandingan sepak bola.
7. MR. TIDY [PROGRAMMABLE]
Mr Tidy termasuk robot platform yang didesain untuk mencari kaleng-kaleng, gelas, dan benda lainnya berdasarkan ukuran, warna, dan berat. Menyensor warna dengan sensor RGB, ukuran dengan gripper (capit/tangannya), dan berat dengan sensor motor yang terdapat pada gripper. Root ini memiliki kemampuan untuk melakukan perluasan sensor, komunikasi, dan layar LCD.
8. RP 6
9. ROBOT ARM (SERVO ROBOT) [PROGRAMMABLE]
Sesuai nama, robot ini terutama digerakkan dengan 6 servo pada lengan / gripper. Robot ini mengusung kategori robot humanoid (manusia). Memakai torsi 13kg, dan processor atmega 168, robot ini dapat mengambil barang2 di sekitar anda.
Read More »

0 Jepang Berniat Kirim Robot Twitter ke Luar Angkasa

22.50 Under From Khairul
[0 Comment]
TOKYO – Astronot yang merasa kesepian di stasiun luar angkasa kini bisa bergembira, menyusul rencana Jepang untuk mengirimkan robot Android.
Robot ini bukan sembarang robot, karena dia juga bisa mengirimkan tweet, demikian dilansir Straits Times, Kamis (17/2/2011).
Agensi luar angkasa Jepang, JAXA, tengah mempertimbangkan mengirim robot ke stasiun luar angkasa internasional untuk mengawasi pekerjaan, sementara para astronot tidur.
Selain itu, robot tersebut juga bisa memonitor kesehatan astronot dan tingkat stress, serta berkomunikasi dengan bumi melalui situs mikroblog Twitter.
Rencana itu diutarakan JAXA pekan ini. Mereka berharap bisa mengirimkan robot yang bisa berkomunikasi dengan pusat melalui Twitter, terutama untuk mengirimkan foto. Robot tersebut juga bisa menjadi teman serta memberikan rasa nyaman kepada astronot.
Menyusul program ‘Robonaut’ R-2 dari NASA, yang rencananya akan diluncurkan melalui pesawat ulang-alik Discovery pekan depan, android Jepang ini diharapkan menjadi bagian besar dari upaya penciptaan robot yang bisa digunakan warga senior.
Read More »

0 Kompetisi robot penjelajah Bulan

22.48 Under From Khairul
[0 Comment]

Kompetisi robot penjelajah Bulan, Google Lunar X-Prize segera dimulai. Sebanyak 29 robot dari 17 negara telah terpilih sebagai finalis dan akan segera dikirim ke permukaan Bulan untuk memperebutkan hadiah 30 juta dollar AS dari Google.
“Perlombaan ke Bulan dimulai secara resmi,” kata Peter Diamandis, Kepala Eksekutif X-Prize Foundation, seperti dilansir situs web BBC. Lomba tersebut diharapkan dapat mendorong pengembangan robot penjelajah dengan biaya murah.
Proses seleksi telah dimulai sejak lomba diumumkan tahun 2007 dan ditargetkan dapat menghasilkan pemenang tahun 2015. Robot pertama yang berhasil mendarat ke Bulan dan mengirim video ke Bumi selama bergerak 500 meter di permukaan Bulan akan keluar menjadi pemenang.
Peserta lomba ini berasal dari bermacam latar belakang, mulai dari perorangan, organisasi nonprofit, universitas, hingga kalangan industri. Beberapa tim telah menggandeng penyedia roket peluncuran ke Bulan untuk mengirimkan robotnya. Tentu kerja sama tersebut tidak dilakukan dengan inisiatif sendiri, melainkan atas dukungan penyelenggara.
Misalnya Astrobotic Technology dari Carnegie Mellon University yang telah menandatangani kontrak dengan SpaceX untuk menggunakan roket Falcon X. Tim gabungan Rusia dan India serta tim China juga akan mengirimkan sebuah roket bersama pada tahun 2013.
“Penemuan paling sukses dan revolusioner sering muncul dari tim yang kecil, tetapi berjiwa entrepreneur,” ujar Tiffany Montague, pejabat Google Space Initiative. Nah, tim mana yang akan keluar sebagai pemenang? Ikuti saja perkembangannya
Peta Anggota Proyek Lunar XPrize
Dua puluh sembilan tim telah memenuhi syarat untuk bersaing dalam kontes, terbesar internasional untuk mengembangkan metode rendah biaya eksplorasi ruang angkasa robot.
“Umat swasta resmi ke Bulan menyala. Apa yang saya temukan menakjubkan adalah bahwa ketika kita pertama kali diumumkan kompetisi ini, kami pikir mungkin ada selusin kelompok berbakat dan cukup berani untuk bersaing, “kata Peter Diamandis, Chairman dan CEO dari X PRIZE Foundation. “Sebaliknya, kita telah hampir 30 tim inovator heroik menunjukkan kita jalan baru ke Bulan.”
Pengumuman daftar tim resmi terdaftar datang pada saat era baru eksplorasi bulan telah menerima banyak pengakuan dan kredibilitas. Baru-baru ini, NASA, badan antariksa AS sipil, mengumumkan bahwa mereka akan membeli data yang berhubungan dengan misi enam bulan inovatif dari Google Lunar X PRIZE tim, dengan kontrak bernilai sama sebesar $ 10 juta. Pembelian tersebut menunjukkan bagaimana eksplorasi ruang publik dan swasta sama akan memainkan peran penting dalam membuat misi ke Bulan finansial berkelanjutan.
“Peluncuran Tim kendaraan telah dibeli, mereka juga ke dalam proses desain mereka, dan kami bahkan melihat NASA mengakui nilai kompetisi ini dengan membeli data dari beberapa pesaing,” lanjut Diamandis. “Saya ingin mengucapkan selamat kepada tim yang telah terdaftar. Kami sangat antusias untuk melihat apa yang akan mereka capai di tahun-tahun mendatang. ”
“Dari penerbangan pertama Wright bersaudara untuk ekspedisi Lewis dan Clark, penemuan paling sukses dan revolusioner sering kali datang dari kecil, tim kewirausahaan,” kata Tiffany Montague VC, Manager Google Space Inisiatif. “Di Google, kita berbagi dengan kelompok global inovator semangat untuk mengatasi tantangan teknologi dan ilmiah sulit, dan kami berharap mereka yang terbaik dari keberuntungan ketika mereka mulai fase misi.”
Sejak kompetisi pertama kali diumumkan, daftar nama tim telah terus berkembang. Semua tim bersaing telah menerima dan menandatangani set aturan yang mengikat untuk kompetisi.
Read More »

0 Jepang Gelar Lomba Lari Maraton Robot Pertama di Dunia

22.46 Under From Khairul
[0 Comment]

Hasrat Jepang untuk menyehatkan badan membuat mereka menyukai lari maraton setiap akhir pekan. Bahkan robot pun berkompetisi lari maraton.
Seperti para pelari maraton profesional, robot pun bisa fokus pada tujuannya mencapai garis finish. Nah, apa jadinya jika robot mengikuti lomba lari maraton?
Firma robot di Jepang, Vstone tengah mempersiapkan pertandingan maraton bagi para robot. Persiapan diantaranya dilakukan dengan menyediakan 422 putaran trek lari dengan jarak masing-masing sekitar 100 meter. Jarak yang ditempuh robot tersebut sama dengan lari maraton sepanjang 42.195 kilometer.
Diperkirakan para robot itu akan mampu menyelesaikan lari maraton dalam waktu empat hari.
Kompetisi ini diikuti oleh empat kontestan robot dalam ajang yang diklaim sebagai kompetisi maraton robot pertama di dunia.
Dalam sebuah percobaan, robot Robovie-PC secara otomatis mengikuti trek lari yang disediakan hingga mencapai garis finish. Nantinya, para kompetitornya akan ‘berlari’ juga secara otomatis seperti robot ini, atau ada juga yang dikendalikan menggunakan pengontrol jarak jauh.
Jangan dibayangkan robot ini berlari secepat kilat seperti para pelari profesional, bagi manusia, gerakan robot ini sebenarnya hanya seperti berjalan biasa.
Namun seperti diberitakan Pop Science, pertandingan lari ditujukan untuk menguji kemampuan robot dalam bernavigasi mengikuti arah trek lari yang ditetapkan hingga ke garis finish.
Robovie sendiri disebut-sebut akan menjadi kompetitor yang tangguh. Ketepatan navigasinya disokong kamera 1,3 megapixel di kepalanya dan prosesor 1,6 GHz yang dibenamkan dalam tubuhnya memberi kemampuan komputasi yang setara dengan PC standar dan bisa terkoneksi dengan internet.
“Pemanasan terlebih dahulu agar tidak mengalami cedera. Saya sangat ingin menyelesaikan kompetisi ini,” ujar sebuah robot yang bernama Robovie-PC.
Menurut data lembaga penyiaran Jepang, TBS, keseluruhan empat robot itu dikembangkan oleh Osaka Institute of technology atau sebuah perusahaan patungan yang ahli dalam merakit robot, bernama Vstone
Lomba ini rencananya akan dimulai paada 24 Februari 2011 nanti. Jadi mari kita tunggu kabar selanjutnya
Read More »